39 Peserta Seleksi Tamtama Polri Dinyatakan Lulus Terpilih di Polda Kalteng

    39 Peserta Seleksi Tamtama Polri Dinyatakan Lulus Terpilih di Polda Kalteng

    PALANGKA RAYA - Setelah menggelar tahapan tes yang cukup panjang. Akhirnya, Polda Kalteng menetapkan kelulusan bagi peserta Penerimaan Tamtama Polri Gelombang II tahun 2023, Jumat (21/7/23) sore.

    Pengumuman kelulusan calon Tamtama Brimob dan Polair tersebut, dilaksanakan di Gedung Graha Bhayangkara Mapolda setempat, Jl. Tjilik Riwut Km.1, Kota Palangka Raya.

    Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si. melalui Wakapolda Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.IK., M.Si. mengungkapkan, seluruh tahapan tes bagi peserta seleksi Tamtama Polri telah dilaksanakan, mulai dari tes pemeriksaan administrasi, psikologi, jasmani, kesehatan, akademik dan penelusuran minat dan kepribadian.

    "Hasilnya, 39 peserta terdiri dari 38 Tamtama Brimob, satu Tamtama Polair dinyatakan lulus terpilih, " ungkap Wakapolda.

    Sementara itu, Karo SDM Kombes Pol Ivan Adhtyas Nugraha, S.IK., M.Si., C.H.M.P.R. menambahkan, bagi 39 peserta lulus, akan dibagi menjadi dua gelombang. Yakni gelombang II tahun anggaran 2023 sebanyak 25 calon siswa Tamtama Brimob dan satu calon siswa Tamtama Polair.

    Sedangkan untuk, 13 casis Tamtama Brimob akan mengikuti pendidikan pada gelombang I tahun anggaran 2024.

    "Nantinya, para peserta calon Tamtama Brimob yang lulus tersebut, akan mengikuti pendidikan Brimob di Pusat Pendidikan (Pusdik) Brimob Watukosek, Jawa Timur. Sedangkan untuk calon Tamtama Polair akan mengikuti pendidikan di Pusdik Polair Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, " urai Karo SDM.

    Di tempat yang sama, Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji, S.IK., M.Si. mengatakan, pelaksanaan seleksi mengutamakan prinsip BETAH, yakni Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis. Sehingga peserta dapat melihat secara langsung nilai dari masing-masing tahapan seleksi..

    "Bagi peserta yang dinyatakan lulus terpilih, Kapolda mengucapkan selamat, " tutupnya, usai pelaksanaan sidang pengumuman. (*)

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Ditpolairud Kalteng Kawal Kunjungan Menteri...

    Artikel Berikutnya

    Aksi Damai Bela Utus, Yetro Simon:  Rektor...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Panglima TNI Tutup Latihan Penyusunan Renkon TNI OMP Geladi Yudha Dharma Pasis Dikreg LII Sesko TNI TA 2024
    Panglima TNI Beri Pengarahan Pada Peserta Rakor Evaluasi Operasi dan Latihan Tahun 2024
    𝙰𝚍𝚟 𝙰𝚓𝚞𝚗𝚐 𝚂𝚞𝚊𝚗, 𝚂𝙷: 𝙿𝚎𝚛𝚔𝚎𝚋𝚞𝚗𝚊𝚗 𝙺𝚎𝚛𝚊𝚔𝚢𝚊𝚝𝚊𝚗 𝚃𝚒𝚗𝚐𝚔𝚊𝚝𝚔𝚊𝚗 𝙴𝚔𝚘𝚗𝚘𝚖𝚒 𝙺𝚎𝚕𝚞𝚊𝚛𝚐𝚊
    Indra Gunawan: Mencari Suaka Hukum Dibalik Sangka Tidak Benar!
    Tokoh Masyarakat Kalteng, Elia Embang Maju di Pilkada Kota Palangka Raya
    IMM Kota Palangka Raya Salurkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran Flamboyan Bawah
    Pernikahan Eka & Daud Putra Ketua Umum Gerdayak Indonesia 8 Juli 2023
    𝙰𝚍𝚟 𝙰𝚓𝚞𝚗𝚐 𝚂𝚞𝚊𝚗, 𝚂𝙷: 𝙿𝚎𝚛𝚔𝚎𝚋𝚞𝚗𝚊𝚗 𝙺𝚎𝚛𝚊𝚔𝚢𝚊𝚝𝚊𝚗 𝚃𝚒𝚗𝚐𝚔𝚊𝚝𝚔𝚊𝚗 𝙴𝚔𝚘𝚗𝚘𝚖𝚒 𝙺𝚎𝚕𝚞𝚊𝚛𝚐𝚊
    Indra Gunawan: Mencari Suaka Hukum Dibalik Sangka Tidak Benar!
    Tokoh Masyarakat Kalteng, Elia Embang Maju di Pilkada Kota Palangka Raya
    Peringati HUT RI Ke - 78 Tahun, Turnamen Bidu Cup 1 Memperebutkan Tropi dan Uang Pembinaan
    Didatangi Pelakor, Seorang Istri di Sampit Curhat ke Humas Polda Kalteng
    Tingkatkan Profesionalisme, Rumkit Bhayangkara Sosialisasi PPI Dasar Dan Sistem Surveilans Infeksi Berbasis Elektronik
    Ditlantas Polda Kalteng Tanamkan Tertib Berlalu Lintas Kepada Murid TK Perwinda
    Erika Siluq di Tetapkan Tersangka, DPN Gerdayak Indonesia: Negara Harus Hadir
    Peringati Hari Sumpah Pemuda, Polda Kalteng Gelar Upacara Bendera
    Peringati 32 Tahun Mengabdi, Akabri 91 Polda Kalteng Gelar Bakti Kesehatan Dan Sosial

    Tags